webmaster.ocarm@gmail.com | sekprov.oki@gmail.com

Visi- Misi

Visi:

Ordo Karmel Provinsi Indonesia adalah suatu komunitas religius di dalam Gereja, yang berinspirasikan semangat Nabi Elia dan Santa Perawan Maria, hidup dari Sabda dan berusaha menemukan kehadiran Allah yang hidup di dunia ini melalui doa, persaudaraan dan pelayanan, sesuai dengan dinamika budaya Indonesia.

Misi:

  1. Membangun komunitas Karmelit sebagai persaudaraan kontemplatif di tengah umat.
  2. Berbagi kontemplasi (hidup di hadirat Allah dan melihat segala sesuatu dengan mata Allah) dengan sesama (contemplationem aliis tradere).
  3. Membangun persaudaraan inklusif seerat mungkin baik dalam komunitas-komunitas basis maupun paroki secara keseluruhan; membangun persaudaraan inklusif juga dengan umat beragama lain.
  4. Ikut serta dalam pelayanan-pelayanan yang secara khusus memperhatikan/mengutamakan kaum kecil dan berperan serta mewujudkan panggilan kenabian, antara lain dalam mencerdaskan kehidupan bangsa dan menegakkan keadilan serta perdamaian.
  5. Membangun dan mengembangkan persaudaraan yang berdoa melalui pembentukan kelompok-kelompok Lectio Divina serta menggiatkan devosi kepada Santa Perawan Maria.
  6. Mengembangkan Karmelit Awam dan kelompok-kelompok awam yang berspiritualitas Karmel.