webmaster.ocarm@gmail.com | sekprov.oki@gmail.com

Tentang Kami

Ordo Karmel adalah sebuah kongregasi religius Katolik yang didirikan di Gunung Karmel, Palestina, pada pertengahan abad ke XIII. Spiritualitas yang dihayati oleh Ordo Karmel dapat disarikan dalam kalimat berikut ini: mengikuti Yesus Kristus seturut teladan Santa Perawan Maria dan Nabi Elia untuk mencari wajah Allah yang hidup melalui persaudaraan dan melalui pelayanan di tengah umat manusia. Dengan mengikuti Yesus Kristus, Sang Putera Bapa dan ‘yang sulung dari segala ciptaan’ para anggota Ordo Karmel hidup dalam persatuan dengan Allah dan sesama dengan cara yang baru, serta turut ambil bagian dalam misi Sabda yang Menjelma di dunia ini. Untuk itu para anggota Ordo siap bekerjasama dalam rencana Allah untuk mengumpulkan semua orang baik, laki-laki maupun perempuan, ke dalam satu umat yang kudus, melalui doa dan kontemplasi, hidup berkomunitas yang saling melayani satu sama lain, serta pelayanan cinta kasih bagi semua orang.

Sejarah

Ordo Karmel sudah mewarnai hidup Gereja selama lebih dari delapan abad. Sejarah Ordo Karmel bermula pada abad XII di Yerusalem dan kemudian bergulir terus hingga saat ini di berbagai belahan dunia.

Keluarga Karmel

Semua orang dan kelompok, baik yang dilembagakan maupun tidak, yang diilhami oleh Regula Santo Albertus, tradisi dan nilai-nilai yang diungkapkan dalam spiritualitas Karmel merupakan Keluarga Karmel dalam Gereja dewasa ini.

Ordo Karmel Indonesia

Ordo Karmel Provinsi Indonesia adalah perwujudan kehadiran Ordo Karmel di Negara Indonesia. Ordo Karmel Indonesia dipimpin oleh seorang Prior Provinsial bersama Konsiliumnya.

Visi Misi | Struktur Organisasi

Pernak-pernik

Pertanyaan-pertanyaan yang sering diajukan tentang Karmel